Tagana Masuk Sekolah Berikan Edukasi Dini Kesiapsiagaan Hadapi Bencana di SDN Tanah Kalikedinding V/579 Surabaya
Surabaya, NewsPantau.com -- Tagana Masuk Sekolah ( TMS ) adalah merupakan program dari Kementerian Sosial yang bertujuan untuk mengadakan Pelatihan Pengurangan Resiko Bencana Dan Simulasi serta untuk meningkatkan kesadaran terhadap ancaman bencana sejak dini. Kegiatan ini melibatkan siswa dan siswi sekolah Dasar di SDN Tanah Kalikedinding V/579 Surabaya, Kamis (14/12/2023).
“Tagana Masuk Sekolah merupakan salah satu upaya pemerintah untuk memberikan edukasi tentang kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana kepada siswa. Khusus tahun ini sengaja menyasar ke pelajar SD," ujar Bapak Tohiron, S.Pd. selaku pemateri dari Tagana Kota Surabaya saat di temui tim jurnalis News Pantau.
Dalam kegiatan tersebut Tim dari Tagana Kota Surabaya serta Tagana Provinsi Jawa Timur memberikan penjelasan beberapa materi kesiapsiagaan kebencanaan untuk para siswa dan siswi tersebut tentang cara penanganan dan penyelamatan diri serta cara penanganan terhadap korban bencana.
Dok.newspantau/istimewa.
Selain memberikan materi,Tim Tagana memberikan pelatihan Simulasi Bencana yang melibatkan semua siswa dan siswi SDN Tanah Kalikedinding V/579 bagaimana cara untuk menghindari bencana gempa pada saat disekolah.Dalam kegiatan ini tak luput pula para Guru ikut serta berperan dalam kegiatan simulasi tersebut.
Bapak Mohammad Isma'il, S.Pd. Kepala SDN Tanah Kalikedinding V/579 Surabaya.
“Kami dari pihak sekolah SDN Tanah Kalikedinding V/579 mengucapkan banyak terima kasih kepada Kementrian Sosial dan Tagana atas materi mitigasi bencana yang disampaikan kepada siswa-siswi kami, mudah-mudahan berguna untuk siswa-siswi kami. Mungkin tidak sampai disini dan akan ada kelanjutannya dengan materi-materi lainnya, agar siswa-siswi kami mengerti tentang mitigasi bencana. Terima kasih kepada yang sudah hadir, mohon maaf atas segala kekurangannya,” ujar Bapak Mohammad. Isma'il, S.Pd. selaku Kepala Sekolah SDN Tanah Kalikedinding V/579 Surabaya kepada tim jurnalis News Pantau. *** @slh/red