Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PKB Merespon Usai PAN Gerindra Golkar dan Demokrat Usung Khofifah Maju Pilgub Jatim 2024

Editor : Andi Makasar | 13.00 wib
Dok.newspantau/istimewa.
PKB merespons ramainya parpol yang mendukung dan beri rekom Khofifah Indar Parawansa maju Pilgub Jatim 2024.
------------------------------------------------------------------------------
Surabaya, NewsPantau.com -- Partai politik (parpol) ramai-ramai mendukung Khofifah Indar Parawansa sebagai calon gubernur (cagub) di Pilgub Jatim 2024. PAN dan Gerindra secara resmi telah memberi rekom kepada Khofifah, sementara Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) secara lisan menyatakan siap mendukung Khofifah kembali memimpin Jatim. Lalu, bagaimana dengan partai lainnya?
PKB merespons dukungan sejumlah parpol kepada Khofifah tersebut. Bendahara DPW PKB Jatim Fauzan Fuadi menyampaikan selamat ke Khofifah atas rekomendasi yang sudah didapat.  Namun, dia mengisyaratakan pembahasan Pilgub Jatim masih belum mendesak.

"Urusan Pilgub kan masih panjang. Nanti lah dibahas. Gampang kok mas," kata Fauzan kepada awak media, Senin (11/12/2023).
Fauzan mengatakan, sejak jauh-jauh hari dirinya sudah pernah menyatakan akan mendukung Khofifah di Pilgub Jatim 2024.

"Jauh-jauh hari kita sudah sampaikan, peluang mengusung Khofifah sangat terbuka, wong karo mboke dewe lho (orang sama ibunya sendiri lho)," tegas Khofifah.

"Kami ucapkan selamat tentunya, beberapa partai sudah memberikan dukungan bahkan ada yang memberi rekomendasi," tambahnya.
Ketua Fraksi PKB DPRD Jatim ini menyebut, rekomendasi akan diberikan ke Khofifah pada saat yang tepat. Saat ini PKB masih fokus Pileg dan Pilpres.

"Rekomendasi adalah hal yang sangat teknis, jadi gampang. Kapanpun bisa PKB berikan. 
Saat ini izinkan PKB fokus dulu ke Pilpres dan Pileg. Komunikasi PKB dengan Bu Khofifah jalan terus kok dan terjalin sangat baik. Santai saja," kata Fauzan.

Fauzan menegaskan, bahwa PKB tidak meminta imbal balik jika nanti mendukung Khofifah di Pilgub Jatim 2024 nanti. Sebab, menurutnya mayoritas jemaah Muslimat di desa-desa sudah otomatis mendukung anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) karena faktor keberadaan PKB di dalamnya.
"Gerbong boleh ditarik ke mana-mana. Penumpang tetap setia dalam pelukan PKB, santai saja. PKB tulus mendukung Khofifah," ungkapnya.

Pihaknya sangat yakin Muslimat tetap berada dalam barisan AMIN karena kondisi di lapangan yang sulit dipisahkan antara Muslimat dan PKB.
"Mayoritas kader PKB yang duduk menjadi legislatif, kalau bukan tokoh Muslimat setempat, ya anaknya atau saudaranya tokoh Muslimat di wilayah tersebut," pungkasnya. *** @andi/nur

#pemilu
#pemilu 2024
#pilgub jatim 2024
#khofifah indar parawansa
#pkb
#politik
#surabaya
#jawa timur