Rayakan Hari Jadi ke-16 Thn, Harpi Melati Ranting Tandes Gelar Seni dan Budaya di Vila Tretes
Editor : Andi Dara | 13.00 wib
Surabaya, NewsPantau.com -- Menggugah semangat usai pandemi Covid-19 selama 2 tahun lebih, Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia (HARPI Ranting Tandes tepat di hari jadinya yang ke-16 tahun, mengggelar seni dan budaya di vila tretes, minggu (11/6/2023).
Dok.newspantau/istimewa.
Acara ini dihadiri Ketua dan semua anggota HARPI Ranting Tandes, beserta keluarga.
Ketua Harpi “Melati” ranting Tandes, Rr. Nukke Rulyana saat ditemui wartawan mengatakan “ dalam gelar seni dan budaya kami akan tampilkan ludruk, tari, yang menggambakan kumpulan para perias pengantin.”
Harpi telah banyak memberikan kontribusi bagi perkembangan model riasan pengantin di Surabaya, untuk itu Nukke berharap perias di surabaya akan lebih baik dan meningkat keterampilan serta kemampuannya dalam model riasannya.
Nuke mengungkapkan selama pandemi covid-19, 2 tahun lebih, Harpi Melati ranting tandes vakum pada kesempatan memperingati hari jadi yang ke 16 ini kami bisa kumpul di Vila Tretes. *** @andi