Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sekjen PDIP Bersama Utut Sempat Temui Ganjar Usai Rakernas Projo, Bahas Apa?

Editor : Hendra Arfianto | 20.00 wib
Dok.newspantau/istimewa.
Hasto Kristiyanto (kanan), Sekjen PDIP usai Rakernas V Relawan Projo.
----------------------------------------------------
NEWSPANTAU.com -- Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Wasekjen PDIP Utut Adianto mengungkapkan sempat bertemu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo usai Rakernas V Relawan Pro Jokowi (Projo) di Magelang. Apa yang mereka bahas?
"Pertemuan dengan Ganjar, Utut, dan saya, memang dilaksanakan setelah Rakernas Projo," ujar Hasto melalui Zoom Meeting, Kamis (21/7/2022).

Namun, usai pertemuan tersebut, Hasto mengaku tidak lagi ada pertemuan dengan keduanya selain di sekolah partai. Hasto tak menjelaskan alasan pertemuan dan apa yang dibahas dalam pertemuan.

"Namun setelahnya itu dilakukan di Sekolah Partai pada saat rakernas yang kedua. Di luar itu tidak ada pertemuan," ucap Hasto.

Rakernas V Relawan Projo dilaksanakan di Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, pada Sabtu (21/5) lalu. Presiden Jokowi membuka Rakernas tersebut. Jokowi meminta para relawannya agar tidak terburu-buru meminta arahan untuk Pilpres 2024.

"Saya pun nanti memutuskan pun pasti akan bertanya ke Bapak, Ibu, dan Saudara-saudara semuanya. Tidak saya putuskan sendiri. Saya bukan tipikal seperti itu," ujar Jokowi dalam sambutannya di lokasi Rakernas Projo, Borobudur, Magelang, seperti yang diunggah media-media, Sabtu (21/5) lalu.

Jokowi mengatakan akan meminta pertimbangan seluruh relawan. Jokowi hendak bertanya kepada para relawan soal siap yang akan didukung.

"Saya akan tanya ketuanya (Projo) dulu. 'Gimana, Pak Ketua, calon kita siapa?' Kita cross-check ke bawah, relawan paling bawah yang ada di kampung. Saya tanya, gimana Bapak-Ibu? Siapa?" kata Jokowi. *** @hendra